DKP Boltim Hadiri Evaluasi Penyusunan Renstra di Bappeda

  • Sep 19, 2025
  • Admin Web DKP

Tutuyan – Perencana Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Helen Titjo, SP, menghadiri kegiatan Evaluasi Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Tahun 2025–2029 yang dilaksanakan di Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Boltim.

Kegiatan evaluasi ini menjadi bagian penting dalam proses perencanaan pembangunan daerah, khususnya dalam memastikan program dan kegiatan yang tertuang dalam Renstra selaras dengan visi misi pemerintah daerah serta target pembangunan.

Evaluasi ini juga menjadi wadah koordinasi antar perangkat daerah untuk menyelaraskan rencana kerja tahunan dengan kebijakan pembangunan jangka panjang, sehingga diharapkan seluruh program dapat berjalan efektif, tepat sasaran, serta memberikan manfaat langsung bagi masyarakat Boltim.